Kamis, 09 Juli 2015

Besakih Pura Terbesar di Bali


Pura Besakih adalah Pura terbesar di bali merupakan pusat kegiatan upacara agama bagi umat Hindu, Pura Agung Besakih adalah Sari Padma Bhuana atau pusatnya dunia yang dilambangkan berbentuk bunga padma. Oleh karena itu Pura Agung Besakih adalah pusat untuk menyucikan dunia dengan segala isinya dan merupakan salah satu tempat favorit tujuan wisata Bali. Pura Besakih menjadi terkenal karena kompleks candi yang didirikan disana, sehingga dikenal sebagai Pura Utama di Bali.   
 Pura Besakih terletak di Desa Besakih, Kecamatan Rendang Kabupaten Karangasem. Pura Besakih  terdiri dari 1 Pura Pusat yaitu Pura Penataran Agung Besakih dan 18 Pura Pendamping yaitu 1 Pura Basukian dan 17 Pura Lainya.  Pura ini dibangun berdasarkan konsep Tri Hita Karana, yaitu konsep keseimbangan antara manusia, alam dan Tuhan. Penataran bangunan pura disesuaikan dengan arah mata angin agar struktur bangunannya dapat mewakil alam sebagai simbolis adanya keseimbangan tersebut.

Di kompleks Pura Besakih kerap diadakan berbagai macam ritual agama Hindu yang mencapai puncaknya pada perayaan pada tiap seratus tahun yang disebut Ekadasa Rudra ( terakhir dilakukan pada tahun 1979).

Untuk menuju Pura Besakih, wisatawan dapat memulai perjalanan dari Kota Denpasar dengan jarak sekitar 55  km kearah utara.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...