Senin, 05 Mei 2014

Objek Wisata Goa Gajah

Goa gajah adalah salah satu objek wisata yang terdapat di Kabupaten Gianyar yang  terletak di Banjar Goa,Desa Bedulu Kecamatan Belahbatuh, Kabupaten Gianyar berjarak kira - kira 5 km dari Ubud.
Kebetulan pada liburan yang lalu saya sempat mampir ke objek wisata Goa Gajah. Objek wisata ini merupakan peninggalan dari jaman dahulu. Pada kitab negara kertagama, yang dikarang oleh Mpu Prapanca pada jaman pemerintahan Raja Hayam Wuruk di era Majapahit menyebutkan Gowa Gajah terletak di Desa Bedulu sebagai tempat bersemayamnya Sang Bodadyaksa.
Juga di sebutkan istilah kunjara kunjapada yang berati "asram kunjara" dimana kunjara dalam bahasa sansekerta berarti gajah. Asram ini merupakan asram Resi Agastya yang berlokasi di Mysore di India Selatan dimana jaman itu memang banyak hidup gajah liar di asram itu. Dengan demikian Goa Gajah kemungkinan untuk mengingatkan akan asram kunjara pada yang ada di India. Demikian sejarah singkat mengenai Goa Gajah.
Jika sudah memasuki areal Objek wisata  Goa Gajah kita akan menjumpai tempat parkir bagi wisatawan yg mengunjungi Goa Gajah yg terlihat seperti foto diatas. Setelah itu jika kita masuk kedalam maka kita akan di sambut dengan tulisan welcome to Goa Gajah seprti yang terdapat dalam foto berikut ini.

     Untuk masuk ke kawasan objek wisata goa gajah ada aturan - aturan tertentu yaang harus di taati misalnya wanita yg lagi datang bulan tidak boleh memasuki kawasan tempat suci di goa gajah, tidak boleh mengenakan celana pendek, untuk perlengkapan seperti selendang dan kamben sudah di persiapkan oleh petugas.

Seteh masuk di arel tempat suci di Goa gajah maka kita akan melihat kolam dengan 6 buah patung wanita dengan pancoran di dada seperti yang ada pada foto di atas . Dan sampai sekarang keberadaanya dipercaya bisa memberikan vibrasi penyucian aura bagi pengunjung.
Di depan goa terdapat sebuah bangunan yang menyimpan patung Ratu Brayut atau Hariti. Menurut para arkeolog Hariti adalah tokoh yang berkarakter jahat pada awalnya namun setelah belajar agama Budha sifat jahat berubah menjadi seorang penyayang anak. Berikut adalah gambar dari bangunan tersebut
Tampak depan dari Goa Gajah adalah sebagai berikut
Di tempat ini banyak wisatawan yang mengabadikan momen saat mengunjungi objek wisata Goa Gajah. Jika kita masuk ke dalam goa maka kita akan menemukan beberapa arca yaitu arca Dewa Ganesha Seperti pada gambar berikut
Selain itu juga terdapat arca Tri Lingga dimana dalam Agama Hindu  Lingga merupakan lambang dari Dewa Siwa. Berikut adalah gambar dari Tri Lingga yang terdapat dalam Goa Gajah

Kompleks Goa Gajah terdiri atas 2 bagian utama yaitu bagian komplek utara merupakan bagian ajaran siwa dengan adanya Tri Lingga dan patung Ganesha di dalam goa.
Kompleks sebeah selatan Goa Gajah Yakni area tukad pangkung merupakan bagian ajaran Budha dengan terdapatnya peninggalan berupa stupa Budha
Selain itu di kawasan objek wisata Goa Gajah juga banyak terdapat dagang yang menjual cindramata khas bali untuk oleh - oleh. Berikut adalah salahsatu gambar dagang cindramata yang terdapat di Objek wisata Goa Gajah.

Demikian pengalaman saya liburan mengunjungi objek wisata Goa Gajah. Jika agan - agan liburan ke Bali jangan lupa berkunjung ke Goa Gajah  dijamin ga bakalan rugi, selain tiket masuknya murah banyak pengalaman dan pengetahuan baru yg didapat disini.... :-)

 



View Larger Map

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...