Sabtu, 15 November 2014

Danau Batur

Danau Batur adalah salah satu danau di bali yang termasuk jenis danau kaldera aktif berada pada ketinggian 1.050 meter diatas permukaan laut. Air Danau Batur bersumber dari air hujan dan rembesan-rembesan air dari pegunungan sekitar. Di bagian barat danau batur merupakan dataran rendah yang bergelombang sampai gunung batur. Dan dibagian utara, timur, dan selatan merupakan daerah perbukitan yang terjal sampai ke Gunung Abang sehingga pemandangan disekitar danau terlihat sangat indah.
  
Danau Batur memiliki fungsi sebagai sumber keanekaragaman hayati berbagai biota air dan darat, serta fungsi sosial ekonomi budaya di kawasan tersebut. Sumber pendapatan masyarakat disekitar Danau Batur adalah dari sektor pertanian, perikanan dan ada juga yang memanfaatkan sektor pariwisata.

Dalam sektor pertanian masyarakat sekitar banyak yang mengembangkan budidaya tanaman bawang dan cabai. sedangkan disektor perikanan masyarakat disana membudidayakan ikan mujair, dan pada sektor pariwisata dengan adanya restaurant, hotel dan juga jasa.
Bagi anda yang suka dengan wisata alam Danau Batur bisa menjadi salah satu tujuan wisata anda di Bali.
   

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...